Minggu, 04 Desember 2011

salam kenal YA Ibad

salam kenal YA Ibad

Mengarungi hidup di kampung orang tua yg sebelumnya di jakarta bersama sahabat akhirnya dipisahkan dengan jarak. sy pun menemukan sesuatu kegelapan diri, tidak tahu arah tujuan. Hanya kesenangan2 diri sesaat didalam berteman bersama jurang hitam. Dalam waktu yang cukup lama 3 tahun bersekolah dan kehidupan yg cukup gelap, sampai akhirnya lulus timbul rasa ingin merubah diri untuk bisa membantu orang tua dan adik, saya pun hijrah ke jakarta tempat saya besar dengan persahabatan yang kuat. Ternyata saya dipertemukan dengan sahabat2 semasa kecil juga dalam terjerumus lembah hitam, minuman keras, obat sehingga saya pun terjerumus. Sampai satu saat ada sahabat yg memperkenalkan YA Ibad dalam hidup saya, sampai waktu mempertemukan dengan Guru K.H muhammad as’ad syukur fauzani pendiri, konseptor tunggal Yayasan Almukhlasin Ibadurrahman yg mengajarkan sy utk bisa mengenal diri akan kehidupan, mengenal tuhannya agar bisa timbul potensi diri yg sebenarnya menurut Alloh dan rosulNya, memahami arti taat kepada orang tua, memahami arti persahabatan dan banyak lagi yg memotivasi diri mengenal dunia yg sebenarnya di alam sandiwara sementara ini. Kembali kelingkungan dengan beberapa sahabat yg ingin merubah diri dengan belajar mengaji di YAIbad mengkaji diri dengan praktek nyata berbekal quran dan prilaku rosul atau hadits soheh dengan pesan kunci yg diajarkan Guru “sabar dan syukur” melalui “mengaji dan qurban” didalam kehidupan sosial sehari2
Dalam proses mengaji dan terus mengkaji, ditemukan beberapa hal yg menjadi motivasi :
  1. Kesuksesan adalah dari diri sendiri dgn percaya akan potensi yg Alloh berikan.
  2. Karakter atau sifat prilaku manusia yg membawa kepada sukses atau rezeki, karena dalam Quran dikatakan “Apa yg kau tanam itu yang akan kau tuai, bahkan karakter yg ada itu berdampak kehidupan (kristalisasi diri sehingga terbias ke alam sekitarnya
  3. Tidak ada sukses tanpa sahabat
  4. Taat pada orang tua
  5. Menghargai Alloh dengan sikap NGAJENI ALLOH dengan Mengaji dan BerQurban
Implementasi diri dalam kehidupan Singkat cerita dalam motivasi diri membantu org tua dalam kehidupan, sampai suatu saat proses praktek mencari karunia Alloh, dipertemukan dengan perusahaan tempat saya bekerja saat ini. Dengan mempraktekan apa yg diajarkan Guru melalui YA Ibad berlandaskan quran dan hadits sehingga diri berusaha belajar teratur dan akhirnya diatur setiap perjalanan oleh Alloh dengan mempraktekkan sedikit demi sedikit ayat dari firman Alloh, sayapun diterima kerja dengan proses perjalanan lahir batin didalam mencari kurnia, padahal jujur sy berpendidikan hanya SMK tidak mengenal komputer, management dll dan saat interview banyak pelamar2 yang cukup potensial dari tingkat pendidikannya, tetapi sy ingat kata Guru percaya akan potensi diri dan akhirnya terbukti sy diterima
Proses bekerja sy pun dibenturkan dengan situasi ilmu pendidikan dunia yg tidak cukup saya punya hanya berbekal ilmu dalam mengaji saja, tetapi anehnya Alloh mengatur ilmu dunia kepada sy sampai akhirnya saya diberikan kemampuan oleh management kejenjang saat ini Sales Manager ” Barang siapa memperbaiki akhiratnya, Alloh akan memperbaiki dunianya.
Dari Kuli bangunan, pencuci piring sampai ditemukan perusahaan yg kasus sehingga sy resign dan akhirnya disadarkan oleh Guru bahwa karunia yg didapat adalah dari hasil kristalisasi karakter, sifat manusia itu sendiri. Dalam proses belajar mengenal diri dan merubah karakter yg benar menurut Alloh sehingga saya diterima menjadi Advisor/ pramuniaga lalu menjadi Senior, Supervisor, Duty Manager sampai akhirnya Sales Manager dengan pendidikan SMK yang hanya bermodal Quran dan Hadits sehingga Alloh membuktikan derajat seseorang yg mau belajar (mengaji, mengkaji) dan berqurban mengenal dirinya dengan praktek teratur sedikit demi sedikit ayat Alloh dengan sabar dan syukur pasti hidup tidak akan terlantar bahkan ada campur tangan tuhanNya yaitu Alloh SWT
Terima kasih Ya Alloh Engkau telah mengenalkan hamba ke pada YA Ibad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar